KPU Kabupaten Kebumen Laksanakan Bimbingan Teknis Lanjutan Bagi Relawan Demokrasi Pemilu Serentak 2019
KPU Kabupaten Kebumen Laksanakan Bimbingan Teknis Lanjutan Bagi Relawan Demokrasi Pemilu Serentak 2019
Kebumen - Program Relawan Demokrasi yang bertujuan dalam rangka mewujudkan kesadaran masyarakat atas kedaulatannya serta memaksimalkan partisipasi masyarakat. Program ini terus digulirkan oleh KPU Kabupaten kebumen secara serius dan berkesinambungan. Hal ini dibuktikan dengan dilaksanakannya bimbingan teknis lanjutan setelah sebelumnya dilakukan pelantikan sekaligus pembekalan Relawan Demokrasi tahap pertama pada tanggal 23 Januari 2019 yang bertempat di hotel Candisari Karanganyar Kebumen.
Bimbingan teknis lanjutan dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2019 bertempat di hotel Meotel Kebumen dengan memberikan berbagai pembekalan dan orientasi tugas yang tentunya dibutuhkan oleh Relawan Demokrasi dalam mengemban amanat selaku agen sosialisasi pemilu serentak 2019. Selain itu juga acara ini dihadiri oleh Intel Kabupaten Kebumen dan media.
Materi yang diberikan pada bimbingan teknis lanjutan ini disampaikan oleh komisioner KPU Kabupaten kebumen dalam 4 sesi. Sesi pertama disampaikan oleh Agus Hasan H,, M.T terkait dengan Kedaulatan rakyat dalam sistem Demokrasi dan Pemilu. Sesi kedua oleh Yulianto, M.Kom. yang memberikan materi tentang Tahapan pemilu, kontestan pemilu, kelengkapan logistik dalam TPS, pengenalan Jenis dan Spesifiksi Surat Suara serta pengetahuan tentang DPT, DPTb dan DPK.
Sesi ketiga diisi oleh Danang Munandar, SE terkait dengan Tata cara dimulainya pencoblosan di TPS, tata cara alur memilih/mencoblos di TPS dan tata cara penghitungan suara di TPS. Setelah istirahat siang dilanjutkan sesi keempat yang disampaikan oleh Solahudin, ST terkait Kode Etik Relawan Demokrasi. Dalam bimtek tersebut juga diberikan sesi tambahan yaitu terkait penjelasan fasilitasi program kegiatan dan pelaporannya yang disampaikan oleh Widiyanto dari bagian bendahara sekretariat KPU Kabupaten Kebumen. Bimbingan teknis diakhiri dengan paparan rencana program sosialisasi dari masing-masing basis relawan demokrasi.