Laksanakan Kurikulum Merdeka, Siswa SMP Negeri 3 Karanganyar Berkunjung ke KPU Kebumen
Laksanakan Kurikulum Merdeka, Siswa SMP Negeri 3 Karanganyar Berkunjung ke KPU Kebumen
Kebumen – KPU menerima kunjungan siswa SMP Negeri 3 Karanganyar dalam rangka melaksanakan Kurikulum Merdeka dengan kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang bertemakan Demokrasi, Sabtu (6/8).
Kegiatan diikuti oleh siswa kelas VII sebanyak 250 siswa, yang terbagi menjadi 2 kloter dan setiap kloternya dibagi menjadi 2 kelompok. Masing-masing kelompok pada waktu yang bersamaan dibagi lagi untuk mengikuti 2 kelas yaitu kelas materi dan kelas kunjungan di Rumah Pintar Pemilu KPU Kebumen sekaligus melihat langsung simulasi tempat pemungutan suara.
Mengawali kegiatan Ketua KPU Kebumen, Yulianto S.Kom., M.Kom memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan tersebut. Dalam sambutannya Yulianto menyampaikan dengan adanya kegiatan ini semoga bisa memberikan manfaat bagi para siswa khususnya dalam hal kepemiluan.
Demi terciptanya kegiatan yang optimal sehingga dapat berjalan dengan nyaman dan tetap memperhatikan protokol kesehatan, siswa terbagi menjadi 2 kelas yaitu kelas materi dan kelas kunjungan di Rumah Pintar Pemilu KPU Kebumen sekaligus melihat langsung simulasi tempat pemungutan suara. Materi diberikan langsung oleh Komisioner KPU Kebumen. Diwaktu yang bersamaan ditempat yang berbeda siswa berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu sekaligus melihat langsung simulasi tempat pemungutan suara.
Rumah Pintar Pemilu merupakan salah satu sarana Pendidikan pemilih untuk memberikan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya Pemilu dan Demokrasi, Rumah Pintar Pemilu memiliki fungsi layaknya museum pemilu untuk mengenal sejarah dan perkembangan pemilu baik nasional maupun daerah, juga sebagai media pendidikan pemilih bagi generasi pemuda serta wahana untuk meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya demokrasi. Usai berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu, para siswa mendapatkan simulasi TPS dimana mereka dijelaskan tentang mekanisme/tata cara pencoblosan mulai dari pendaftaran, pemungutan suara hingga pencelupan jari ke tinta sebagai tanda bahwa pemilih tersebut sudah mencoblos.
Para siswa sangat antusias dalam mengikuti serangkaian kegiatan yang berlangsung terlihat disaat para siswa dapat menjawab kuis dan sebagai apresiasi KPU Kebumen memberikan doorprize bagi siswa yang aktif.