KPU Kabupaten Kebumen dan Polres Kebumen Teken MoU Pengamanan Pemilu 2019
KPU Kabupaten Kebumen dan Polres Kebumen Teken MoU Pengamanan Pemilu 2019
Kebumen - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kebumen, Yulianto M.Kom dan Kepala Polres Kebumen, AKBP Robertho Pardede melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait pengamanan Pemilu 2019 di Gedung KPU Jl. Arungbinang No.14 Kebumen, Kamis (17/1) malam sekitar pukul 19.30. Penandatanganan disaksikan Wakil Bupati KH.Yazid Mahfud dan Pasi Intel Kodim 0709 Kapten Infanteri Budi Riyanto, Kepala Kesbabgpol Nurtakwa Setyabudi serta jajaran Polres, Komisioner KPU dan dilanjut dengan nonton bareng Debat Calon Presiden di halaman kantor KPU.
AKBP Robertho Pardede dalam sambutan mengatakan jajarannya siap melakukan pengamanan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden/Wakil Presiden yang akan dihelat pada 17 April 2019 mendatang. "Kami siap mengerahkan 700-an personil untuk mengamankan pelaksanaan pemilu baik di Kantor KPU, TPS-TPS maupun gudang penyimpanan alat kelengkapan pemilu. Upaya ini kami lakukan demi keamanan, kelancaran dan ketertiban pelaksanaan pemilu di Kabupaten Kebumen," ujar Kapolres.
Kapolres juga menambahkan, salah satu poin penting dalam MoU adalah memangkas birokrasi. "Artinya, pada saat KPU membutuhkan kami, setiap saat kami ada dan tak perlu menggunakan surat menyurat sehingga lebih efektif dan efisien," jelas Kapolres.
Sementara itu, Ketua KPU Kebumen, Yulianto M.Kom menjelaskan bahwa MoU ini menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan Pemilu 2019. "Kendati iklim demokrasi di Kebumen masih relatif kondusif, kita harus tetap mengantisipasi segala kemungkinan terjadi yang tak diinginkan bersama. Melalui kerjasama yang sinergis antara kami dengan Polres diharapkan pelaksanaan Pemilu 2019 berlangsung tertib, aman, lancar dan berkualitas," ujar Yulianto.