Kunjungan SMA Muhammadiyah Gombong ke KPU Kabupaten Kebumen
Kunjungan SMA Muhammadiyah Gombong ke KPU Kabupaten Kebumen
Kebumen - Dalam rangka Sosilisasi Pemilu ke pemilih pemula, KPU Kabupaten Kebumen mengundang pelajar dari SMA Muhammadiyah Gombong untuk belajar sekaligus sosialisasi mengenai pemilu baik Pilgub Jateng 2018 maupun Pemilu 2019 pada hari Selasa, 17 April 2018 pukul 09.00 WIB di Kantor KPU kabupaten Kebumen Jl.Arungbinang No.14 Kebumen.
Jumlah pelajar yang hadir kurang lebih sekitar 100 orang dari kelas X sampai dengan kelas XI didampangi oleh Guru. Acara dibuka dengan sambutan oleh Ketua KPU Kabupaten Kebumen, Paulus Widiantoro, SE,MM. Dilanjutkan dengan sambutan oleh perwakilan Guru SMA Muhammadiyah Gombong.
Materi sosialisasi tentang Pemilu dipaparkan oleh Supriyanto selaku Anggota KPU Kabupaten Kebumen Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat. Dalam penyampaiannya dijelaskan bahwa sosialisasi tidak hanya fokus kepada pemilih sebelumnya melainkan juga menargetkan kepada pemilih pemula. Untuk itu, pelajar wajib mengetahui arti penting pemilu dan peran aktif di dalamnya. Selain itu juga diberikan sejumlah doorprize kepada para pelajar yang dapat menjawab pertanyaan dari Anggota KPU Kabupaten Kebumen, Khusnul Khotimah, S.Sos.
Sosialisasi Pemilu dilanjutkan dengan memasuki Oemah Pemilu dan diakhiri dengan Simulasi Pemungutan Suara yang digelar di halaman KPU Kabupaten Kebumen. Simulasi penting dilakukan dengan melibatkan para pelajar untuk menjadi panitia pemungutan suara dan memahami alur pemungutan suara.