KPU Kabupaten Kebumen Resmi Luncurkan Pilbup Kebumen Tahun 2020
KPU Kabupaten Kebumen Resmi Luncurkan Pilbup Kebumen Tahun 2020
Kebumen - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kebumen meresmikan peluncuran Pemilihan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kebumen Tahun 2020, Rabu (04/12/2019). Acara dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kabupaten Kebumen. Peluncuran dihadiri oleh KPU Provinsi Jawa Tengah dan perwakilan KPU Daerah (KPUD) tetangga yaitu Banjarnegara, Cilacap, Banyumas, Purbalingga, dan Purworejo. Hadir pula Bupati Kabupaten Kebumen, KH.Yahzid Mahfud, DPRD Kabupaten Kebumen, Forkompimda Kabupaten Kebumen, Sekretaris Daerah beserta para pejabat terkait di jajaran Pemkab Kabupaten Kebumen, Bawaslu Kabupaten Kebumen, Partai Politik, organisasi masyarakat dan media.
Dalam kegiatan tersebut, Ketua KPU Kabupaten Kebumen, Yulianto, M.Kom menyampaikan dalam laporan penyelenggara bahwa kegiatan ini merupakan titik awal resmi dari seluruh rangkaian tahapan dan kegiatan dalam Pilbup Kebumen Tahun 2020. Persiapan Pilbup Kebumen tahun 2020 sudah dimulai sejak satu tahun sebelum pelaksanaan pada tanggal 23 September 2020 mendatang.
“Saya berharap dukungan kepada KPU tetap diberikan dari seluruh kalangan baik dari masyarakat, calon kontestan, dan segenap stakeholder untuk melakasanakan Pilbup yang bersih, mulai dari tahapan persiapan, pencalonan, kampanye hingga hari H. Sehingga proses pemilihan dapat berjalan dengan transparan sesuai prosedur,” tandas Ketua KPU Kabupaten Kebumen, Yulianto, M.Kom pada peluncuran Pilbup Kabupaten Kebumen tahun 2020 tersebut.
Demi kelancaran acara peluncuran tersebut dibacakan doa yang dibimbing oleh Sekretaris MUI Kabupaten Kebumen, Drs. H.Khamid, M.Pd.I. Dilanjutkan dengan hiburan campursari dari Nirwana, Ambalresmi, Kecamatan Ambal dan organ tunggal dari para difabel.
Selanjutnya Anggota KPU Provinsi Jawa Tengah, Paulus Widiyantoro, SE, MM memberikan sambutannya dengan diawali penyampaian rasa bangga terhadap KPU Kabupaten Kebumen karena telah melaksanakan pemilu sebelumnya dengan baik. Sehingga diharapkan pada Pilbup Kebumen Tahun 2020 akan semakin baik. Selain itu juga dalam proses Pilbup kedepan harus semakin beradap dan membawa kebaikan yang menjadi tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat, baik pemerintahan maupun masyarakat umum. Beliau berharap bahwa KPU Kabupaten Kebumen dapat melaksanakan proses kepemilian dengan baik serta masyarakat Kebumen ikut berpartisipasi aktif dan antusias dalam menyongsong Pilbup mendatang.
Apresiasi yang setinggi-tingginya diberikan oleh Bupati Kabupaten Kebumen, KH. Yazid Mahfud kepada KPU Kabupaten Kebumen karena telah sukses menyelenggarakan Pemilu tahun 2019 kemarin serta ucapan selamat telah melakukan Peluncuran Pilbup Kebumen Tahun 2020. Harapannya adalah seluruh proses tahapan kepemiluan akan berjalan dengan baik dan lancar. Selain itu beliau meminta untuk seluruh hadirin dapat ikut serta mensosialisasikan pesta demokrasi mendatang. Pesta demokrasi yang lalu sudah berjalan dengan baik dapat menjadikan pembelajaran untuk masyarakat dan penyelenggara terutama dalam menghadapi isu sara dan berita hoax, sehingga terciptalah Pilbup Kebumen yang jujur dan adil.
Dalam kesempatan ini, KPU Kabupaten Kebumen mengenalkan maskot Pilbup Kebumen Tahun 2020 dengan nama “Si Lawet”. Burung Lawet diambil sebagai gambaran suatu sumber penghasilan daerah dan merupakan pencerminan dari ketekunan dan kegesitan yang penuh dinamika dari rakyat daerah Kebumen dalam usaha membangun daerahnya. “Pilbup Resik Kebumen Apik” menjadi tagline Pilbup Kebumen Tahun 2020 yang berarti bagian bentuk doa dan harapan Pilbup Kebumen tahun 2020 dapat berjalan dengan bersih baik secara prosedural maupun konseptual yang mampu mewujudkan Kebumen yang baik.